gudnyus
12 Agustus 2021, 21:42 WIB
Last Updated 2021-08-12T14:42:18Z
Ragam

Buruan Daftar, UNIBA Gelar Seminar Kewirausahaan Nasional Ulas Berbisnis di Masa Pandemi

Advertisement

 

Gudnyus.id -  Prodi Sistem Informasi Universitas Batam (UNIBA) bersama Himaprodi dan Alumni bekerjasama dengan Dekranasda Provinsi Kepri dan Gekrafs Kepri akan mengadakan Seminar Nasional Kewirausahaan.

Seminar ini mengangkat tema "Bangkit! Produktif di masa pandemi, memulai bisnis dari hobi dan kreativitas".

Kegiatan penuh manfaat ini akan diselenggarakan pada Sabtu, 14 Agustus 2021 pukul 13.00 WIB secara daring.

"Seminar ini kami gelar untuk membangkitkan semangat agar tetap produktif menjalani masa-masa yang sulit ini. Maka dari itu kami menghadirkan narasumber yang akan memberikan banyak inspirasi bahwa masih ada harapan untuk berbisnis di masa pandemi," ujar Kaprodi Sistem Informasi UNIBA, Fendi Hidayat.

Seminar Kewirausahaan ini akan menghadirkan sejumlah narasumber yang akan membagikan tips dan pengalaman berbisnis, yaitu Stephane Gerald M. Siburan selaku owner kelapalu.id sekaligus Ketua GEKRAFS Kepri dan Okta Sasmita Dewi sebagai Owner Agatha Florist yang juga merupakan alumni prodi sistem informasi UNIBA

"Yang tak kalah istimewa akan hadir juga Ketua Dekranasda Provinsi Kepri, Ibu Hj. Dewi Kumalasari Ansar yang juga akan menambah semangat dan wawasan peluang berwirausaha untuk kita semua," tambah Fendi.

Setiap peserta yang berpartisipasi dalam seminar daring ini nantinya akan mendapatkan E-Sertifikat. Pendafatan dapat dilakukan melalui link: http://bit.ly/Prodi-SI-Keren